Jumat, 28 Mei 2010

Hadware Komputer

7.Casing ATX

Gambar





Keterangan
Pengertiaan Dan Fungsi Casing ATx

Kotak komputer yang berisi Processor, Motherboard dan peripheral lainnya. Wadah ini digunakan sebagai tempat untuk melindungi motherboard, control board, power supply disk drive dan komponen-kompenen lainnya.


FUNGSI CASING
1. Melindungi berbagai komponen di dalamnya dari debu, panas, air, atau kotoran lainnya pada saat bekerja

2. Casing juga menjadi penting karena hampir semua periferal macam motherboard, CD-ROM drive, harddisk, dan floppy drive menggunakan casing ini sebagai tempat dudukannya alias tempat bekerjanya sehari-hari.

3. Exhaust fan yang berfungsi sebagai pendingin ruang pun, menggunakan casing sebagai tempat beroperasi mengatur suhu dalam CPU.

4. Casing PC yang juga amat penting adalah sebagai tempat dudukan tombol-tombol maupun lampu-lampu

5. Casing juga punya tugas penting yaitu sebagai “kediaman” power supply yang memberikan tenaga buat semua komponen.


Jenis casing komputer adalah berdasarkan bentuknya, yaitu:

1. Casing desktop
2. Casing tower
Casing Desktop

Casing desktop adalah casing yang berbentuk seperti kotak yang memiliki ukuran lebar kira-kira 30-40 cm dan panjangnya kira-kira 50-60 cm. Umumnya casing desktop dijadikan tumpuan monitor. Casing desktop kosong yang dipasarkan saat ini umumnya sudah dilengkapi dengan power supply unit (PSU), speaker, lampu untuk harddisk, lampu power, lampu turbo, dan kabel-kabel lampu.
Casing Tower

Umumnya komputer 80486 ke atas menggunakan casing tower, selain memakan sedikit tempat sebagai pijakan, ruangan di dalam casing komputer lebih luas, sehingga suhu dalam casing komputer tidak cepat panas dan juga lebih mudah dalam menambah komponen lainnya. Casing komputer jenis tower terdiri dari:

a. Mini tower

Casing mini tower, middle tower, dan tower pada dasarnya hampir sama. Yang membedakan dari jenis-jenis tersebut adalah ukuran, baik tinggi, lebar atau panjangnya.

b. Middle tower

Casing tower dipasaran juga sudah dilengkapi dengan power supply unit (PSU), lampu power, lampu turbo, dan kabel-kabel lampu. Drive Bay
Tempat yang disediakan untuk menyimpan harddisk, floppy disk atau perangkat tambahan lainnya pada casing.

Hadware Komputer

6.CD ROOM

Gambar







Pengertian CD-ROM

CD-ROM (singkatan dari Compact Disc - Read Only Memory) adalah sebuah piringan kompak dari jenis piringan optik (optical disc) yang dapat menyimpan data. Ukuran data yang dapat disimpan saat ini bisa mencapai 700MB atau 700 juta bita.

CD-ROM bersifat read only (hanya dapat dibaca, dan tidak dapat ditulisi). Untuk dapat membaca isi CD-ROM, alat utama yang diperlukan adalah CD Drive. Perkembangan CD-ROM terkini memungkinkan CD dapat ditulisi berulang kali (Re Write / RW) yang lebih dikenal dengan nama CD-RW.
1.1 PENGERTIAN CD-ROM

CD-ROM kepanjangan dari compact disk read only memori yang artinya bahhwa CD-ROM drive hanya bisa digunakan untuk membaca sebuah CD saja. Secara gari besar CD-ROM dibedakan menjadi 2 menurut tipenya yaitu : ATA/IDE dan SCSI. Yang paling mendasari dari perbedaan tersebut adalah kecepatannya. Kalau ATA memiliki kecepatan 100-133Mbps sedangkan SCSI memiliki kecepatan kira-kira 150 Mbps. Untuk tipe SCSI biasanya ditemuka pada CR RW drive. Pada CD ROM terdapat tulisan 56X artinya kemampuan memberikan kecepatan transfer data sebesar 56 x150 Kbps. Tipe CD RW juga biasanya dibedakan berdasarkan kemapuan membakar dan membaca. CD RW tipe 12x8x32 artinya memiliki kemampuan membakar pada CD R seccepat 12x, membakar pada CD RW secepat 8x, dan membaca CD R/CD RW/dengan kecepatan maksimal 32x.

1.2 FUNGSI CD �ROM

Telah di jelaskan bahwa CD ROM mempunyai arti bahwa sebuah Hadware yang hanya bisa membaca CD saja. Selain kegunaan dasar tersebut CD ROM juga digunakan untuk melakukan penginstalasian sebuah OS (OPERATING SYSTEM), Game, atau Software-software lainnya. Atau melakukan booting pada saat msuk ke OS bila sebuah System tidak mau berjalan.

Hadware Komputer

5.Hard DisK

Gambar:





Keterangan
Pengertian Dan Fungsi Harddisk FUNGSI HARDDISK

*Harddisk merupakan ruang simpan utama dalam sebuah computer. Di situlah seluruh sistem operasi dan mekanise kerja kantor dijalankan, setiap data dan informasi disimpan.

*Dalam sebongkah harddisk, termdapat berbagai macam ruangruang kecil (direktori, folder, subdirektori, subfolder), yang masing-masing dikelompokkan berdasarkan fungsi dan kegunaannya. Di situlah data-data diletakkan.

*Ruang kecil dalam harddisk bekerja dalam logika saling tergantung (interdependent). Data/informasi dalam satu ruang kadangkala diperlukan untuk menggerakkan data/ informasi yang berada di ruang lain. Ada ruang di mana data di dalamnya tidak boleh diutak-atik atau dipindahkan ke tempat lain, ada ruang di mana kita bisa membuang dan menaruh data secara bergantian sesuai kebutuhan.

*Harddisk terdiri atas beberapa komponen penting. Komponen utamanya adalah pelat (platter) yang berfungsi sebagai penyimpan data. Pelat ini adalah suatu cakram padat yang berbentuk bulat datar, kedua sisi permukaannya dilapisi dengan material khusus sehingga memiliki pola-pola magnetis. Pelat ini ditempatkan dalam suatu poros yang disebut spindle.

PRINSIP KERJA HARDDISK

*Spindle memiliki sebuah penggerak yang disebut spindle motor, yang berfungsi untuk memutar pelat harddisk dalam kecepatan tinggi. Perputaran ini diukur dalam satuan rotation per minute (RPM). Makin cepat putaran tiap menitnya, makin bagus kualitas harddisk tersebut. Ukuran yang lazim kita dengar adalah 5400, 7200, atau 10.000RPM.

*Sebuah peranti baca-tulis elektromagnetik yang disebut dengan heads ditempatkan pada kedua permukaan pelat. Heads berukuran kecil ini ditempatkan pada sebuah slider, sehingga heads bisa membaca data/informasi yang tersimpan pada pelat dan merekam informasi ke dalam pelat tersebut.

*Slider ini dihubungkan dengan sebuah lengan yang disebut actuator arms. Actuator arms ini sendiri dipasang mati pada poros actuator, di mana seluruh mekanisme gerakan dari actuator ini dikendalikan oleh sebuah papan pengendali (logic board) yang mengomunikasikan setiap pertukaran informasi dengan komponen komputer yang lainnya. Antara actuator dengan karena keduanya dihubungkan dengan sebuah kabel pita tipis. Kabel inilah yang menjadi jalan instruksi dari dan ke dalam pelat harddisk.

* Jumlah pelat masing-masing harddisk berbeda-beda, tergantung dari ukuran/daya tampung masing-masing pelat dan ukuran harddisk secara keseluruhan.

*Sebuah pelat harddisk pada umumnya memiliki daya tampung antara 10 atau 20gigabyte (GB). Sebuah harddisk yang berkapasitas total 40GB berarti memiliki 2 pelat, sedangkan bila berukuran 30GB, ia memiliki dua buah pelat berukuran 10 dan 20GB atau tiga buah pelat berukuran 10GB. Masing-masing pelat harddisk mampu menangani/menampung puluhan juta bit data. Data-data ini dikelompokkan ke dalam kelompok-kelompok yang lebih besar, sehingga memungkinkan pengaksesan informasi yang lebih cepat dan mudah.

*Masing-masing pelat memiliki dua buah head, satu berada di atas permukaan pelat, satunya lagi ada di bawah head. Dari sini ketahuan bahwa harddisk yang memiliki tiga buah pelat misalnya (rata-rata sebuah harddisk memang terdiri atas tiga pelat) memiliki total enam permukaan dan enam head.

*Masing-masing pelat memiliki kemampuan merekam dan menyimpan informasi dalam suatu lingkaran konsentris yang disebut track (bayangkan track ini seperti lintasan dalam suatu arena perlombaan atletik).

* Masing-masing track terbagi lagi dalam bagian-bagian yang lebih kecil yang disebut sektor (sector). Nah, setiap sektor dalam tracktrack harddisk ini mampu menampung informasi sebesar 512 bytes.
*Sektor-sektor dalam sebuah harddisk ini tidak dikelompokkan secara mandiri tetapi dikelompokkan lagi dalam sebuah gugusan yang lebih besar yang disebut cluster. Apa fungsi peng-cluster-an ini? Tak lain adalah untuk membuat mekanisme penulisan dan penyimpanan data menjadi lebih sederhana, lebih efisien, tidak berisiko salah, dan dengan demikian memperpanjang umur harddisk.

*Sekarang kita ambil contoh ketika kita tengah menjalankan sebuah program spreadsheet pada komputer kita. Ketika kita memasukkan data ke dalam program spreadsheet, di sana terjadi ribuan atau bahkan jutaan pengaksesan disk secara individual. Dengan demikian, memasukkan data berukuran 20megabyte (MB) ke dalam sektor-sektor berukuran 512 byte jelas akan memakan waktu dan menjadi tidak efisien.

* Untuk mengefisienkan pekerjaan, inilah yang dilakukan berbagai komponen dalam PC secara bahu-membahu.

Hadware Komputer

4.PoWer Supply

Gambar:




Keterangan
Pengertian PoWer Supply

Power supply adalah sebuah perangkat yang ada didalam CPU yang berfungsi untukmenyalurkan arus listrik keberbagai peralatan computer seperti menyalurkan printer, monitor, mouse, modem, dsb. Power supply juga digunakan untuk melindungi data-data dikomputer apabila terjadi gangguan dari PLN yang terkadang mati listrik mendadak. Perangkat ini memiliki 5 connector atau lebih, yang dapat disambungkan keberbagai peralatan seperti :
• Motherboard
• Harddisk
• Floppy Disk Drive
• CD – ROM
Power supply yang berkualitas kurang baik dapat menghasilkan tegangan DC yang tidak rata dan banyak riaknya (ripple). Jika digunakan dalam jangka waktu yang cukup lama akan menyebabkan kerusakan pada komponen computer, misalnya Harddisk.
Jenis-Jenis UPS Berdasarkan Cara Kerjanya
* Line Interactive UPS Pada UPS jenis ini diberi tambahan alat AVR (automatic voltage regulator) yang berfungsi mengatur tegangan dari suplai daya ke peralatan.
* On-Line UPS Pada UPS jenis ini terdapat 1 rectifier dan 1 inverter yang terpisah. Hal ini lebih mahal apabila dibandingkan dengan dua jenis UPS lainnya. Dalam keadaan gangguan, suplai daya ke rectifier akan diblok sehingga akan ada arus DC dari batere ke inverter yang kemudian diubah menjadi AC.
* Off-Line UPS UPS jenis ini merupakan UPS paling murah diantara jenis UPS yang lain. Karena rectifier dan inverter berada dalam satu unit. Dalam keadaan gangguan, switch akan berpindah sehingga suplai daya dari suplai utama terblok. Akibatnya akan mengalir arus DC dari batere menuju inverter.
Komponen Utama UPS
* Baterei
Jenis baterei yang digunakan adalah jenis lead-acid (tegangan nominal 2,0 V per sel) dan jenis nikel-cadmium (tegangan nominal 1,2 V per sel). Baterei ini mampu menjadi sumber tegangan cadangan selama 15-30 menit.
* Rectifier (penyearah)
Berfungsi untuk mengubah arus AC menjadi arus DC dari suplai daya untuk mengisi baterei.
* Inverter
Berfungsi untuk mengubah arus DC dari bateri menjadi arus AC ke peralatan yang dilindungi oleh UPS.

Fungsi Power Supply
Power supply memiliki fungsi utama yaitu,mengubah listrik arus bolak-balik (AC) yang tersedia dari aliran listrik menjadi arus listrik searah (DC) yang dibutuhkan komponen pada PC.

Selain itu, power supply diharapkan dapat melakukan berbagai fungsi-fungsi lain yaitu:
* Rectification: untuk konversi input listrik AC menjadi DC
* Voltage Transformation: untuk memberikan keluaran tegangan DC yang sesuai dengan yangdibutuhkan.
* Filtering : untuk menghasilkan arus listrik DC yang lebih “bersih” dan bebas dari noise listrik yang lain.
* Regulation : untuk mengendalikan tegangan keluaran agar tetap terjaga. Tergantung pada tingkatan yang diinginkan,beban daya dan perubahan kenaikan temperature kerja.
* Isolation : untuk memisahkan secara elektrik output yang dihasilkan dari sumber input.
* Protection :
* Untuk mencegah lonjakan tegangan listrik (jika terjadi).

Power supply yang ideal adalah power supply yang dapat menghasilkan output yang bersih,dengan tegangan output yang konstan terjaga dengan tingkat toleransi dari tegangan input, beban daya, juga suhu kerja dengan tingkat konversi efisiensi 100%.

Atribut Power Supply Unit
Power supply memiliki 2 atribut yaitu :
* Daya Maksimal PSU Setiap power supply memiliki kapasitas daya yang digunakannya. Dan jumlah ini sudah tertera pada setiap power supply. Biasanya satu unit computer cukup menggunakan 500 watt saja. Jumlah itu sudah cukup dipakai untukkeperluan pribadi.
* Waktu Maksimal PSU Power supply unit tidak dijadikan sebagai pengganti sumber listrik utama yang dapat dipakai dalam jangka waktu lama atau bahkan selamanya.

Biasanya 15-30 menit saja sudah cukup.Waktu maksimal yang diberikan biasanya tergantung baterainya.
Cara Kerja Power Supply
Unit Power supply unit bekerja berdasarkan kepekaan tegangan. Apabila power supply menemukan penyimpangan jalur voltase (linevoltage),misalnya terjadinya penyimpangan yang disebabkan oleh pemakaian dengan alat pembangkit tenaga listrik yang murah. Jika gagal,power supply akan berpindah ke operasi on-baterry (baterai hidup). Hal ini untuk melindungi bebannya yang terjadi karena adanya reaksi penyimpangan. Power supply juga akan sering berubah ke operasi on-baterry jika kualitas listrik kurang. Namun hal tersebut dapat dihindari apabila dalam keadaan tersebut beban bias berfungsi dengan baik sehingga kapasitas dan umur baterai dapat bertahan lama.

Hadware Komputer

3.RAM

Gambar:




Keterangan :
Pengertian Dan Jenis RAM

Memory adalah perangkat yang berfungsi mengolah data atau intruksi. Semakin besar memori yang disediakan, semakin banyak data maupun intruksi yang dapat mengolahnya. RAM adalah sebuah perangkat yang berfungsi untuk menyimpan data.RAM bersifat sementara atau data yang tersimpan dapat dihapus.lain halnya dengan ROM.ROM mempunyai fungsi yang sama dengan RAM tetapi ROM bersifat permanent atau data yang tersimpan tidak dapat dihapus. Jenis-jenis RAM :
* SRAM (Static Random Access Memory)
*EDORAM ( Extended Data Out Dynamic Random Accses Memory
* SDRAM ( Synchronous Random Acces Memory )
* DDRAM ( Double Data Rate Random Acces Memory )
*RDRAM ( Rambus Dynamic Random Acces Memory )
* VGRAM ( Video Graphic Random Acces Memory )

Fungsi Ram(Random Access MeMory)

Yang disebut memory pada PC, sebetulnya mengacu pada RAM (Random Access Memory). Sebuah komputer membutuhkan RAM untuk menyimpan data dan instruksi yang dibutuhkan untuk menyelesaikan sebuah perintah (task). Data ataupun instruksi yang tersedia pada RAM memungkinkan processor atau CPU (Central Processing Unit) untuk mengaksesnya dengan cepat.
Saat CPU membuka sebuah program aplikasi dari harddisk-seperti word processing, spreadsheet, ataupun game-ia akan me-loading-nya ke memory. Hal ini memungkinkan aplikasi bekerja lebih cepat dibandingkan harus mengakses langsung ke harddisk yang memang jauh lebih lambat.

Sebab harddisk memang bertugas sebagai storage data, bukan sebagai memory. Dengan mengakses data ataupun aplikasi yang tersedia di RAM, mempercepat PC Anda dalam menyelesaikan tugasnya.

Analogi sederhana untuk mengerti hal ini, lebih mudah jika mengambil pada kegiatan nyata dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya pada lingkungan kerja. Di mana ada meja kerja, dan sebuah lemari arsip. Lemari arsip dapat diandaikan layaknya harddisk, di mana tersedia berkas-berkas dan informasi yang dibutuhkan. Saat mulai bekerja, berkas-berkas informasi akan dikeluarkan dari dalam lemari ke meja kerja. Ini untuk memudahkan dan mempercepat akses ke informasi yang dibutuhkan. Maka, meja kerja dapat dianalogikan sebagai memory pada PC.

Dengan analogi sederhana tersebut, tentunya Anda sudah dapat membayangkan perbedaan kecepatan akses, antara memory dan harddisk. Juga sudah terbayang, pentingnya ketersediaan jumlah RAM yang mencukupi untuk dapat melayani data dan informasi yang dibutuhkan oleh CPU

Jumat, 21 Mei 2010

Hadware Komputer

2.PROCESSOR

Gambar





Keterangan
Pengertian dan Jenis Processor
Processor sering disebut sebagai otak dan pusat pengendali computer yang didukung oleh kompunen lainnya. Processor adalah sebuah IC yang mengontrol keseluruhan jalannya sebuah sistem komputer dan digunakan sebagai pusat atau otak dari komputer yang berfungsi untuk melakukan perhitungan dan menjalankan tugas. Processor terletak pada socket yang telah disediakan oleh motherboard, dan dapat diganti dengan processor yang lain asalkan sesuai dengan socket yang ada pada motherboard. Salah satu yang sangat besar pengaruhnya terhadap kecepatan komputer tergantung dari jenis dan kapasitas processor. Prosesor adalah chip yang sering disebut “Microprosessor” yang sekarang ukurannya sudah mencapai Gigahertz (GHz). Ukuran tersebut adalah hitungan kecepatan prosesor dalam mengolah data atau informasi. Merk prosesor yang banyak beredar dipasatan adalah AMD, Apple, Cyrix VIA, IBM, IDT, dan Intel. Bagian dari Prosesor Bagian terpenting dari prosesor terbagi 3 yaitu :
Aritcmatics Logical Unit (ALU)
Control Unit (CU)
Memory Unit (MU)
Processor terdiri dari tiga komponen, yaitu :
1. Control Unit (CU), berfungsi mengendalikan operasi yang dilaksanakan sistem komputer.
2. Arithmetic Logical Unit (ALU), berfungsi melakukan operasi aritmatika dan logika.
3. Register-register, berfungsi sebagai memori utama yang bekerja sangat cepat sebagai tempat operan-operan dari operasi yang akan dilakukan.
Komponen-komponen itu dihubungkan oleh sebuah bus. Bus ada tiga macam yaitu : Bus Alamat (Addres Bus), Bus Data (Data Bus), Bus Kendali (Control Bus).

Fungsi Processor
Processor atau lebih dikenal dengan Central Processing Unit merupakan otaknya komputer. Fungsi Processor adalah menjalankan program-program yang disimpan dalam memori utama (main memory) dengan cara mengambil instruksi, menguji instruksi tersebut, dan menjalankaninstruksi satu demi satu atau
fungsinya adalah menghitung, melakukan operasi logika, mengelola aliran data dengan membaca aliran data dengan membaca instruksi dari memori dan mengeksekusinya. Eksekusiprocessor dituntun clock. Clock membangkitkan pulsa ke processor; pada tiap tik pulsa clock processor melakukan proses kerja. Perlu Anda ketahui, processor hanya dapat mengenali instruksi dengan notasi bilangan Biner (ex.01010001010). Merupakan notasi untuk perangkat elektronik dimana bilangan NOL (0) menandakan tidak terdapat sinyal listrik, dan bilangan SATU (1) menandakan adanya sinyal listrik. Tentunya urutan proses tersebut tidak dapat dibayangkan hanya sekejap mata saja, karena kecepatan processor yang dapat mencapai 3,2 GHz (3200 Juta getaran perdetik), jadi prosesnya sangat cepat hanya sepersekian mili detik saja. Processor dapat dibedakan dari perbedaan jumlah data bus-nya. Misalnya pada processor 8 bit, itu berarti processor tersebut memiliki 8 data bus.
Harga Processor
PROC. INTEL P4 HARGA CELERON 420 LGA $ 43.00,* CELERON 430 LGA $ 30.25 E2160 $ 66.25,* E 2180 TRAY $ 68.25 *E 2160 TRAY $ 64.25,*E 2180 $ 72.25,* E 4600 $ 121.25,* E4600 TRAY $ 119.25 ,*E7200 BOX $ 123.25 ,*E7200 TRAY $ 120.25 PROC AMD AM2 SEMPRON SEMPRON AM2 3400 $ 46.50,*SEMPRON 2600 (754) $ 36.00,*SEMPRON 3200 AM2 $ 38.75,* SEMPRON 3600 AM2 X2 $ 66.50 PROC AMD X2 ATHLON AMD ATHLON 3600 AM2 $ 53.00 ,*AMD ATHLON 3200 AM2 $ 57.50,*AMD ATHLLON 4800 $ 68.00 ,*AMD ATHLON 4200 $ 64.50 ,*AMD ATHLON 4400 $ 64.75,* AMD ATHLON 4600 X2 $ 65.00 PROC ,*AMD2 LE 1150 $ 37.50

Hadware Komputer

1.Main Board
Gambar







keterangan
PENGERTIAN main Board
Pengertiaan Main Board Motherboard merupakan perangkat yang berfungsi mengintegrasikan semua device/periferal server pada satu papan sistem (board) agar saling bekerjasama, seperti Processor, RAM, HDD sampai ke sistem konektor Input/Output (USB, LAN, PS/2 dan lain-lain). Motherboard pasti digunakan pada semua tipe komputer atau perangkat elektronika lainnya. Fungsinya sangat penting, karena pada dasarnya spesifikasi suatu server bergantung dari tipe Motherboard yang digunakan. Kita tidak mungkin menginstalasi suatu device apabila spesifikasi suatu Motherboard tidak menyediakannya.

Contoh : apabila Motherboard menggunakan socket-775 untuk processor, maka kita hanya dapat memasang processor Xeon 3000 series saja karena processor Xeon 5000 dan 7000 series menggunakan tipe socket berbeda

Segmentasi Motherboard Intel
Intel memiliki segmentasi Motherboard server sesuai dengan kebutuhan pengguna sebagai berikut :
1.High Performance Server ditujukan untuk server berkemampuan tinggi, handal & sistem manajemen yang baik. Contoh : Intel Server Board S5000PSL (ROMB/SAS/SATA)
2.Entry Server ditujukan untuk server value yang berorientasi budget, klien terbatas dan performa standar. Contoh : Intel Server Board S5000VA (SCSI), S5000SA (4 DIMM), S5000VSA (SAS)
3. Small Form Factor Server ditujukan untuk server dengan form-factor berukuran kompak & kecil yang cocok untuk casing rackmount yang terbatas. Contoh : Intel Server Board S3000PT, S3210SHLC, S3200SHV

FUNGSI MOTHERBOARD
Pusat pengendali yang mengatur kerja dari semua komponen yang terpasang padanya.
Mengatur pemberian daya listrik pada setiap komponen PC.
Lalu lintas data semuanya diatur oleh motherboard, mulai dari peranti peyimpanan (harddisk, CD-ROM), peranti masukan data (keyboard, mouse, scanner), atau printer untuk mencetak.

ISTILAH-ISTILAH PADA MOTHERBOARD
1. BIOS
Singkatan dari Basic Input/Output System. Merupakan kumpulan informasi motherboard dan juga merupakan software berisi perintah-perintah dasar. Fungsi utamanya adalah sebagai sarana komunikasi antara sistem operasi dengan hardware yang terpasang pada motherboard. 2. Bus
Istilah yang menyatakan sistem aliran data yang digunakan hardware yang terpasang pada motherboard untuk berkomunikasi dengan prosesor. Satuan yang digunakan biasanya adalah frekuensi (Hertz) atau lebar bit data.
3. Clock Speed
Istilah ini digunakan untuk menyatakan kecepatan dari sebuah prosesor atau komponen lainnya. Angka clock speed didapat dari perkalian multiplier terhadap FSB. Semakin tinggi clock speed, maka semakin tinggi kinerja yang dihasilkan oleh prosesor atau komponen hardware tersebut. Satuan yang digunakan biasanya adalah megahertz (MHz) atau gigahertz (GHz). Biasanya disebut juga sebagai kecepatan eksternal dari sebuah prosesor.
4. FSB
Singkatan dari Front Side Bus, yaitu bus utama yang menghubungkan antara prosesor dengan chipset motherboard. Satuan yang digunakan adalah megahertz (MHz).
5. Heatsink
Komponen yang diletakkan di atas prosesor. Fungsinya adalah menyerap panas yang dihasilkan saat prosesor bekerja. Biasanya sebuah heatsink dilengkapi sebuah kipas untuk menjaga agar suhu prosesor tetap stabil.
6. Overclocking
Suatu teknik yang dilakukan untuk meningkatkan kinerja prosesor, memori, atau kartu grafis, dengan cara meningkatkan FSB atau clock speed komponen tersebut. Teknik ini memerlukan sebuah system pendingin khusus pada komponen, karena menghasilkan panas berlebih, di mana panas berlebih ini dapat merusak sistem.

Harga Main Board

MAINBOARD INTEL
MB D945GCLF + INTEL ATOM 1.6 GHZ (VGA + SC + LAN) 741.200

MAINBOARD ASROCK
ASROCK G31M-S ASTRINDO 544.100

MAINBOARD ASUS (RESMI ASTRINDO)
M2N-MX SE PLUS (AMD, NFORCE430MCP, VGA+SC+LAN, PCI-E, DDRDUAL 1066) ASTRINDO 665.600
P5GC-MX / GBL (INTEL 945GC, VGA+SC+LAN, GIGABIT LAN) ASTRINDO 752.000
M2A-MX (AMD, AMD690V, VGA+SC+LAN, PCI-E, DDRDUAL 1066) ASTRINDO 730.400
P5KPL-AMSE (INTEL G31, SC+LAN, PCI-E, DDR2, CORE 2 QUAD) ASTRINDO 687.200
P5KPL-SE ASTRINDO 843.800
P5Q (IP45, SC+LAN, PCI-E, 8 CHANNEL, FSB 1600) ASTRINDO 1.751.000
P5Q PRO (IP45, SC+LAN, PCI-E, 8 CHANNEL, FSB 1600) ASTRINDO 1.913.000
P5Q DELUXE (IP45, SC+LAN, PCI-E, 8 CHANNEL, FSB 1600) ASTRINDO 2.620.400
P5Q3 DELUXE WIFI (IP45, SC+LAN, PCI-E, FSB 1600) ASTRINDO 3.020.000
P5Q PREMIUM (IP45, SC+LAN, PCI-E, FSB 1600) ASTRINDO 3.808.400

MAINBOARD GIGABYTE U/ LGA 775
G31M-ES2C (G31, VGA+SC+LAN, PCI X-PRESS) 730.400
G31M-S2L (IP31, VGA+SC+LAN, 775, PCI XPRESS) 730.400
P31-ES3G (SC+LAN, PCI XPRESS) 881.600
EP31-DS3L (SC+LAN, PCI XPRESS) 1.059.800
EX58-UD3R (INTEL X58, SC+LAN, SUPPORT CORE i7) 3.257.600
EX58-UD4 (INTEL X58, SC+LAN, SUPPORT CORE i7) 3.689.600

MAINBOARD GIGABYTE U/ AMD
M61PME-S2 (AM2, NF6100, VGA+SC+LAN, RAID) 741.200
M61PME-S2P (PHENOM, NF6100, VGA+SC+LAN, RAID) 752.000
MA770-DS3 (PHENOM, SC+LAN, DDR2, PCIXPRESS) 1.346.000
MA770-UD3 (PHENOM, SC+LAN, DDR2, PCIXPRESS) 1.400.000


MAINBOARD ECS U/ INTEL PROCESSORS
P4M900T-M2 (VGA+SC+LAN,DDR2,PCIXPRESS) 568.400
GF7050PVT-M5 (G7050, VGA + SC + LAN) 579.200
G31T-M7 (INTELG31, VGA+SC+LAN, 775, PCI XPRESS, VISTA) 611.600
P33T-A (INTEL G31, VGA+SC+LAN, 775, PCI XPRESS) 719.600
P43T-A2 (INTELP43, SC+LAN, 775, PCI XPRESS) 827.600
X58B-A (INTELX58, SC+LAN, Core i7, PCI XPRESS) 3.063.200

MAINBOARD ECS U/ AMD
NFORCE4 754 (NFORCE4, SC+LAN, 754, PCI XPRESS) 546.800
GEFORCE 6100PM-M2 (NVIDIA, VGA+SC+LAN, PCI XPRESS) 568.400
A740GM-M (AMD740G, VGA+SC+LAN, PCI XPRESS) 644.000
NFORCE5M-A (NFORCE500, SC+LAN, 940, PCI XPRESS) 654.800
NFORCE6M-A (NFORCE520LE, SC+LAN, 940, PCI XPRESS) 654.800
NFORCE9M-A (MCP78V, SC+LAN, 940, PCI XPRESS) 676.400
A770M-A (AMD770, SC+LAN, 940, PCI XPRESS) 762.800

MAINBOARD LAIN-LAIN
M/B ADVANCE 945GC (I945, VGA+SC+LAN, LGA 775) 460.400
M/B ADVANCE G31 (G31, VGA+SC+LAN, LGA 775) 465.800
M/B AMPTRON 478 (SIS, 478,VGA+SC+LAN) DDR1 / DDR2 444.200
M/B AMPTRON (INTEL, LGA 775, VGA+SC+LAN) 449.600
A8N5X (NFORCE4, SC+LAN, 939) ASTRINDO 870.800
M/B PCCHIPS P53 (VIA P4M900CL, VGA+SC+LAN, 1066) RESMI 503.600
M/B PCCHIPS P 55 (GEFORCE7050, VGA+SC+LAN, 2 THN) RESMI 519.800

Jumat, 07 Mei 2010

My Bio File



Nong siska
Hai............
mY Nong Siska


Blog ne di buat oleh Nong siska loch,,,,
Low Pengen Tauk Lebh dari Nong siska Kunjugi ja Blog Nong siska

Gk Nyesel Dech.........
Cozzz Qt Bisa berbagi curhat,Masalah DLL....